Himbauan #dirumahaja membuat kita kangen akan suasana nongkrong di cafe dengan teman-teman.
Sekarang, kita akan membahas minuman Dalgona Coffee yang akan mengobati kerinduanmu akan jajanan yang ada di cafe.
Apasih Dalgona Coffee itu? Nah, ini merupakan hidangan kopi yang lagi viral di sosial media.
Berasal dari Korea Selatan, Kopi Dalgona terbuat dari kopi bubuk, gula pasir dan susu putih yang ditambahkan dengan es batu.
Keunikannya, Kopi Dalgona memiliki foam kental yang berasal dari adonan kopi yang diaduk sebanyak 400 kali.
Benarkah begitu? Langsung saja, berikut resep dan cara membuat Dalgona Coffee yang telah dipraktekan oleh puluhan ribu pengguna sosial media ini.
Resep Dalgona Coffee ala Rumahan
Bahan dan Bumbu
Untuk Cream
- 2 sdm kopi instan, (nescafe classic)
- 2 sdm gula pasir
- 2 sdm air panas
Untuk Minuman
- 200 ml susu putih full cream, fresh milk
- Es batu, secukupnya
Cara Membuat
- Campurkan semua bahan untuk membuat cream dalam 1 wadah. Aduk menggunakan mixer listrik selama 3 menit dengan setelan tinggi hingga terlihat mengembang.
- Apabila tidak ada mixer, kamu bisa menggunakan balloon whisk yang biasa digunakan untuk mengocok telur. Gunakan alat ini dengan tenaga yang kuat selama 10 menit.
- Siapkan gelas saji, masukkan es batu dan tuang susu putih sesuai takaran.
- Terakhir, tuangkan foam yang telah dibuat, di atas susu secara perlahan sambil diayak. Terlebih jika kamu menggunakannya tanpa mixer ya.
- Selesai. Kini Dalgona Coffee siap disajikan! Kamu bisa menambahkan biskuit cokelat sebagai pelengkap.
Video
Tips Membuat Dalgona Coffee
- Pemilihan kopi instan tanpa gula dan cream merupakan bahan mutlak. Jika kamu menggunakan kopi 3 in 1, maka adonan cream tidak akan terbentuk.
- Kopi instan bebas baik yang menggunakan biji kopi robusta maupun arabika.
- Takaran gula pasir merupakan batas minimal. Apabila kamu tak suka rasa pahit, dibolehkan menambahkan takaran gula pasir.
- Kamu bisa mengombinasikan resep ini dengan resep lain yang ada di sosial media.
Meski sederhana, namun memerlukan kesabaran yang tinggi kalau kamu membuatnya tanpa mixer.
Sekarang, minuman pahit yang dicampur dengan creamy-nya susu akan menemani aktivitasmu selama di rumah. Selamat berkreatifitas!
Ok kalo kopi nescaffe di ganti pake kopi indocaffe bisa gk?
sangat membantu saya yang lagi penasaran membuat penyajian kopi jenis baru ini. kelihatan sangat mudah dalam pengerjaan dan aplikatif.
Biasanya yang saya buat minus susu.
Tanpa susu saja Uda enak, apalagi lake susu
Oke juga nih resepnya. Tapi gatau kenapa kalo mixnya manual foamnya agak kurang ngembang. Mungkin akunya aja yang noob wkwkwk. So far so good.
Kalo u jualan, bisa gak bikin dalgona coffe nya sekalian banyak? jadi setiap orang beli, kita gak usah repot mixer bahan lagi?