Resep Kambing Kecap

Olahan daging kambing yang sangat praktis hanya dengan ditumis bersama bumbu halus dan kecap yang menghasilkan rasa manis serta pedas sebagai hidangan rumahan.

Apakah kamu salah satu yang merasa memasak daging kambing itu cukup merepotkan? Maka kamu harus mencoba resep kambing kecap yang sangat mudah satu ini.

Anggapan orang dalam memasak daging kambing adalah butuh banyak bahan dan proses pengolahan yang membutuhkan waktu yang lama.

Itu benar jika kamu memilih dibuat menu seperti kari, gulai maupun sop. Namun, berbeda ketika kamu mengolahnya dengan cara menumis bersama kecap manis.

Masakan berikut ini cocok bagi kamu yang masih pemula dan kebingungan mau mengolah daging kambing hasil pembagian kurban saat hari raya Idul Adha.

Selain cara mengolahnya yang praktis, bahan yang dibutuhkan pun tergolong sangat sederhana. Mayoritas sudah tersedia di dapur kamu masing-masing.

Kamu tetap bisa membuat hidangan dari daging kambing yang enak dengan kombinasi rasa manis dan pedas serta tekstur daging yang empuk alias tidak alot maupun berbau.

Resep Semur Kambing Kecap

Resep Kambing Kecap Pedas, Manis & Empuk

Resep Kambing Kecap
Adisti Isvara
Olahan daging kambing yang sangat praktis hanya dengan ditumis bersama bumbu halus dan kecap yang menghasilkan rasa manis serta pedas sebagai hidangan rumahan.

Bahan dan Bumbu
  

  • 300 gram daging kambing (atau sesuai selera)
  • 4 siung bawang putih
  • 550 ml air
  • 5 sdm kecap manis
  • ½ sdt ketumbar
  • 1 sdt merica bubuk
  • ¾ sdt garam
  • 4 butir bawang merah (iris tipis)
  • 4 buah cabe rawit merah (iris tipis)

Cara Membuat
 

  • Siapkan panci lalu rebus air hingga mendidih kemudian masukkan daging kambing yang sudah dipotong kecil-kecil. Rebus selama 15 menit kemudian angkat dan tiriskan.
  • Haluskan bawang putih dan kemiri dengan diberi sedikit air.
  • Panaskan minyak goreng di atas wajan lalu goreng bawang merah yang sudah diiris hingga layu.
  • Masukkan bumbu halus dan cabe rawit merah ke dalam tumisan kemudian aduk hingga kering.
  • Masukkan daging kambing yang sudah direbus sebelumnya ke dalam tumisan sambil terus diaduk hingga berubah warna kecoklatan.
  • Tambahkan garam, merica bubuk dan kecap manis ke dalam masakan kemudian aduk hingga semua bahan tercampur rata serta kadar air berkurang.
  • Tuang air yang sudah disiapkan ke dalam masakan sambil diaduk sebentar agar rata. Kemudian kecilkan api lalu diamkan hingga air menyusut.
  • Daging kambing kecap siap disajikan dengan nasi hangat.

Video

Tips Memasak

  • Proses merebus daging di awal adalah untuk menghilangkan kotoran sekaligus membuat daging lebih empuk dan mengurangi bau apek.
  • Apabila kamu dapat daging yang baru disembelih dan belum ingin diolah, maka jangan dicuci terlebih dahulu. Langsung saja simpan di freezer agar tidak menimbulkan bakteri.
Resep Soto Kambing Betawi
Resep Tongseng Kambing Pedas

Itulah resep kambing kecap yang bisa kamu tiru sendiri secara mudah di rumah. Tak perlu repot-repot untuk mencuci karena kotoran sudah ikut terlepas pada saat proses perebusan.

Bagikan ke Temanmu

One comment

  1. masakan yg ditumis ama kecap emg paling mudah… mau itu ayam, sapi udang semuanya simpel… tp ya itu, gk istimewa bgt. cocok sih buat yg males ribet dan pemula kyk aq.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *